Bunga Angrek Stoking Handmade | Galeri Bunga

Bunga Angrek Stoking Handmade

"FLOWER ORCHID PLANTS"

by : Galeri Bunga


Deskripsi :

Bunga anggrek biasanya dinamakan anggrek bulan karena pada saat mekar keindahannya seperti bulan purnama, indah dan membuat siapa saja terpesona melihatnya. Bunga anggrek memiliki daya tarik yang sangat tinggi baik itu pada serangga atau pun pada manusia. Keindahannya bukan hanya pada bunganya yang cantik saat mekar, tapi juga pada tangkai, daun, dan akarnya yang sangat unik.

Bunga anggrek banyak dijadikan koleksi untuk taman maupun untuk pajangan di rumah. Warnanya yang bervariasi, merah, putih, ungu, pink, kuning, biru, hijau, dan orange membuatnya semakin menawan. Warna-warna bunga anggrek memiliki filosofi tersendiri. Warna merah memilliki filosofi keberanian, keinginan, kekuatan, dan gairah. Warna putih melambangkan keanggunan, penghormatan, kerendahan hati, keindahan, dan kemurnian. Bunga anggrek ungu juga melambangkan kekaguman, rasa hormat, martabat, dan royalti. Warna pink atau merah muda melambangkan keharmonisan, romantis, dan kelembutan. Adapun warna kuning filosofinya yakni awal yang baru, persahabatan, dan kegembiraan. Bunga anggrek biru dipercaya melambangkan kelangkaan karena hanya di daerah tertentu saja yang memiliki anggrek biru. Bunga anggrek orange melambangkan keberanian, antuisme, dan kebanggaan. Bunga anggrek mekar hanya dalam sekali setahun. Olehnya itu, Filosofi bunga anggrek yakni butuh proses panjang untuk indah dan mekar sangat lama sekitar 4 bulan.

Bunga anggrek biasanya tumbuh di pohon, di lumut, di bebatuan. Meskipun tumbuh di pohon namun tidak merugikan pohon tersebut. Selain itu, bunga anggrek karena keindahannya maka dinamakan pula sebagai Bunga Puspa Warna. 

Bila anda salah satu pencinta bunga anggrek dan ingin mengoleksi bunga anggrek untuk keindahan rumah namun anda tidak memiliki waktu yang cukup untuk menyiram dan merawatnya setiap hari, kami sarankan untuk mengoleksi bunga anggrek imitasi. Bunga anggrek imitasi tidak perlu disiram dan dipupuk agar tetap hidup, subur, dan mekar. Adapun perawatanya cukup mudah, cukup memakai pomeceng untuk membersihkan debunya. Anda dapat menikmati keindahan bunga anggrek bulan setiap hari tanpa disibukkan dengan perawatannya. 

Bunga Anggrek memiliki berbagai jenis dan variasi, khususnya dalam seni handmade. Salah satunya adalah hasil karya dari galeri bunga.

Galeri bunga memproduksi bunga anggrek yang terbuat dari kain stoking import. yanga mana dapat dimodel sedemikian rupa demi hasil yang menawan dan cantik. memukau saat di pandang dalam menghiasi rumah kantoran, ruangan dan acara.

Bahan Utama :

Bunga terbuat dari kain stoking impor, daun terbuat dari plastik imitasi serta ranting dapat di buat dari kawat. dan ada juga yang terbuat dari bahan pabrik, bahan jadi dari pabrik produksi bahan bunga seperti yang terlihat dalam gambar di atas

adapun potnya sendiri adalah dari bahan tripleks, dan hanya cocok dengan bunga hias imitasi dan tidak cocok untuk bunga hidup yang disiram dengan air. Walau potnya adalah tripleks tapi ia memiliki ketebalan 9 mm sehingga sangat kuat dan tahan, plus di lapisi dengan HVL ataupun stiker anti air, sehingga ia akan tahan dengan air. meski begitu tidak cocok untuk tempat yang terkena air hujan.

Kelebihan :

Bunga angrek dengan kain polos dan halus, sedap dipandang. warena bisa bervariasi. kekuatan sangat dijamin karena tiang atau batang utamanya menggunakan besi 6 mm. Ditancap dalam pot dan dipermanenkan sehigga tidak mudah tercabut. Bahkan rantingnya pun sangat kuat karena terbuat dari kawat, Hal ini sangat diperhatikan oleh Galeri Bunga demi kualitas produk yang memuaskan.

Kekurangan ; 

Tidak cocok di area luar ruangan tanpa atap. karena akan basah dan kotor. meski ia bisa dibersihkan dan cepat kering tapi agar ia tahan lama, sebaiknya di simpan dalam ruangan.

KISARAN HARGA

Bunga anggrek imitasi dapat anda pesan di Galeri Bunga salah satu tempat Online Shopping yang menawarkan aneka bunga imitasi termasuk bunga anggrek. Dengan harga yang cukup murah mulai 90k anda bisa membawa pulang bunga anggrek dinding. Adapun untuk bunga sudut anggrek imitasi mulai harga 250k, anda bisa memilih warna kesukaan anda.,

MEDSOS GALERI BUNGA

anda dapat menemukan produk karya galeri bunga, khususnya tanama bunga angrek imitasi, dalam beberapa medsos galeri bunga, seperti canel youtube FORTUNE FAMILY TV, instagram @galeribunga_rukmanasari, galeribunga_hiasmurah, serta lebih lengkapnya dapat anda lihat di halaman kontaak blog ini beserta link yang tertera.

#flowergaleri
#galeribunga

trima kasih

Comments

SPONSORSHIP

Popular posts from this blog

VIRAL - Mawar Jumbo di Minati Orang Banyak

DEKOR VIRAL ! Bunga Lampu Aneka Variasi

PROMO BUNGA LAMPU TERLARIS !!

BACA JUGA !